Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal PPKn Kelas 5 Tema 2

Soal PPKn Kelas 5 Tema 2
Berikut ini adalah latihan Soal PPKn Kelas 5 Tema 2 lengkap dengan kunci jawaban. Soal PPKn Kelas 5 Tema 2 ini terdiri dari 20 soal pilihan ganda, 10 soal isian, dan 5 soal uraian. Seluruh Soal PPKn Kelas 5 Tema 2 bersumber dari Buku Siswa Kurikulum 2013. Semoga Soal PPKn Kelas 5 Tema 2 ini dapat dijadikan referensi untuk belajar khususnya siswa kelas 5 yang menggunakan Kurikulum 2013. Berikut Soal PPKn Kelas 5 Tema 2.


I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang benar!
1. Sikap dan perilaku seseorang untuk
melaksanakan tugas dan kewajibannya
disebut .... 
a. hak
b. tanggung jawab
c. kewajiban 
d. tugas

2. Ayah bekerja keras untuk menafkahi
anggota keluarganya merupakan contoh bentuk tanggung jawab kepada....
a. diri sendiri
b. masyarakat 
c. kepala sekolah
d. keluarga

3. Sikap tanggung jawab harus dilakukan agar .... 
a. tercipta perdamaian
b. tercipta kerusuhan 
c. tercipta permusuhan
d. tercipta kegaduhan

4. Melakukan kegiatan membangun jembatan merupakan contoh bentuk
tanggung jawab terhadap ....
a. diri sendiri 
b. masyarakat
c. kepala sekolah
d. keluarga

5. Bentuk tanggung jawab dalam menjaga keamanan lingkungan adalah .... 
a. membayar pajak
b. mengikuti ronda
c. kerja bakti lingkungan
d. mengikuti pemilihan ketua RT

6. Pak Andi akan berencana bertamasya ke Kebun Raya, akan tetapi warga desa akan melaksanakan gotong royong. Sebaiknya Pak Andi ....
a. berlibur saja karena sudah direncanakan
b. lain waktu saja ikut bergotong royong
c menunda libur bersama keluarga
d. melapor karena tidak bisa ikut

7. Sesuatu yang mutlak menjadi milik seseorang dan penggunaannya bergantung kepada orang yang bersangkutan disebut ....
a. hak
b. kewajiban
c. tanggung jawab
d. tugas

8. Berikut yang bukan kewajiban sebagai warga masyarakat adalah .....
a. menaati peraturan yang berlaku
b. memiliki kedudukan yang sama di mata hukum
c. menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal
d. menjaga ketenangan dan ketertiban lingkungan masyarakat

9. Memperoleh pendidikan dan pengajaran dari guru di sekolah merupakan ... siswa.
a. tanggung jawab
b. hak
c. kewajiban
d. tugas

10. Berikut yang bukan merupakan nilai-nilai dalam pengambilan keputusan adalah ....
a. persamaan hak
b. kebersamaan
c. memaksakan kehendak pribadi
d. kebebasan mengemukakan
pendapat

11. Berikut yang merupakan sikap dalam
bermusyawarah, kecuali ....
a. menghargai pendapat orang
lain
b. tidak mencela pendapat orang lain
c. memaksakan kehendak pribadi
kepada orang lain
d. tidak memotong pembicaraan orang lain

12. Keputusan dari musyawarah harus mengutamakan kepentingan ….
a. bersama
b. pemimpin rapat
c. pemberi pendapat
d. sendiri

13. Sikap di bawah ini yang bisa membuat musyawarah berjalan dengan baik dan lancar adalah ….
a.memaksakan kehendak diri sendiri
b. memotong pembicaraan orang lain
c. mencela pendapat orang lain
d. menghargai setiap pendapat yang diberikan peserta

14. Keamanan dan ketertiban di sekolah menjadi tanggung jawab ....
a. kepala sekolah
b. guru
c. petugas keamanan 
d. semua warga sekolah

15. Contoh tanggung jawab seorang siswa adalah ....
a. membersihkan kelas
b. melaksanakan siskamling
c. mencari nafkah
d. mengurus rumah tangga

16. Menerapkan sikap bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari akan menimbulkan....
a. kesenjangan
b. keharmonisan
c. kekacauan
d. ketidaknyamanan

17. Jika ada teman yang belum melaksanakan tanggung jawabnya, sikap kita sebaiknya .... 
a. membencinya
b. memarahinya
c. menjauhinya 
d. menasihatinya

18. Salah satu dampak yang timbul jika masyarakat tidak menerapkan sikap tanggung jawab adalah ....
a. terciptanya kerukunan antarwarga masyarakat 
b. tercipta keharmonisan dalam kehidupan warga masyarakat
c. kekacauan terjadi di mana-mana
d. tercipta ketertiban dan keamanan dalam masyarakat

19. Perilaku tidak bertanggung jawab atas sampah akan mengakibatkan hal berikut, kecuali ….
a. menyebabkan banjir
b. menimbulkan penyakit
c. menyebabkan pencemaran
d. menambah keindahan

20. Saat ada orang yang menunjukkan perilaku bertanggung jawab, kita sebaiknya ….
a. menjauhinya
b. mencontohnya
c. menyorakinya
d. menghindarinya

II. Isilah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan jawaban yang benar! 
1. Melaksanakan ronda malam bertujuan untuk ....
2. Seorang pelajar harus rajin belajar, merupakan contoh bentuk tanggung jawab terhadap ....
3. Beribadah sesuai dengan ajaran agama yang dianut merupakan bentuk tanggung jawab kepada .... 
4. Berolahraga dan makan makanan yang sehat merupakan bentuk tanggung jawab kepada .... 
5. Ketika pendapat kita tidak diterima dalam sebuah keputusan, maka sikap yang sebaiknya kita lakukan adalah ....
6. Penetapan jumlah minimum anggota yang harus hadir pada saat musyawarah disebut ....
7. Kesepakatan melaksanakan hasil musyawarah disebut .... 
8. Sikap bertanggung jawab hendaknya dilatih sejak .... 
9. Menjaga kebersihan lingkungan sekitar merupakan tanggung jawab bagi ....
10. Salah satu manfaat jika kita melaksanakan tanggung jawab dengan baik adalah ....

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!
1. Sebutkan 3 contoh bentuk tanggung jawab terhadap diri sendiri! 
2. Sebutkan 3 hak warga masyarakat! 
3. Sebutkan 3 cara mengeluarkan pendapat yang baik dalam musyawarah!
4. Sebutkan 3 manfaat jika setiap orang melaksanakan tanggung jawab! 
5. Sebutkan 3 dampak yang timbul jika tidak ada penerapan tanggung jawab dalam masyarakat! 

Posting Komentar untuk "Soal PPKn Kelas 5 Tema 2"