Soal Tematik Kelas 4 SD Tema 8 Subtema 2 Keunikan Daerah Tempat Tinggalku
Soal Tematik Kelas 4 SD Tema 8 Subtema 2 Keunikan Daerah Tempat Tinggalku
Berikut ini adalah latihan Soal Tematik Kelas 4 Tema 8 Subtema 2 untuk Tahun Pelajaran 2020/2021 lengkap dengan kunci jawaban. Semoga Soal Tematik Kelas 4 Tema 8 ini dapat dijadikan referensi untuk belajar khususnya adik-adik kelas 4 yang sudah menggunakan Kurikulum 2013. Berikut Soal Tematik Kelas 4 Tema 8 Subtema 2 Keunikan Daerah Tempat Tinggalku.
Tema : 8 / Daerah Tempat Tinggalku
Subtema : 2 / Keunikan Daerah Tempat Tinggalku
Keterangan soal:
Jumlah soal pilihan ganda : 25
Jumlah soal isian : 10
Jumlah soal uraian : 5
PPKn
KD 3.3 Menjelaskan manfaat keberagaman karakteristik individu dalam kehidupan sehari-hari
Bahasa Indoensia
KD 3.9 Mencermati tokoh-tokoh yang terdapat pada teks fiksi
IPA
KD 3.4 Menghubungkan gaya dengan gerak pada peristiwa di lingkungan sekitar
IPS
KD 3.3 Mengidentifikasi kegiatan ekonomi dan hubungannya dengan berbagai bidang pekerjaan serta kehidupan sosial dan budaya di lingkungan sekitar sampai provinsi
SBdP
KD 3.3 Mengetahui gerak tari kreasi daerah
I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang benar!
1. Udin beragama Islam sedangkan Edo beragama Kristen. Udin dan Edo berbeda ….
a. budaya
b. adat istiadat
c. suku bangsa
d. agama
2. Dayu berkulit cokelat dan berambut lurus. Hal itu merupakan ... Dayu.
a. sifat
b. ciri fisik
c. budaya
d. kegemaran
3. Dengan teman bermain yang berlainan suku bangsa, kita tidak boleh ….
a. membeda-bedakan
b. rukun
c. menghormati
d. menghargai
4. Walaupun berbeda agama dan suku bangsa, namun di antara teman harus menjaga ….
a. kerukunan
b. permusuhan
c. perselisihan
d. perpecahan
5. Risa dan Novi sedang bermain bersama. Mirma, teman mereka yang pemalu hanya melihat dari kejauhan. Sikap Risa dan Novi sebaiknya adalah ….
a. mengabaikan Mirna
b. mengajak Mirna bermain
C. menyuruh Mirna pulang
d. meninggalkan Mirna
6. Cermati kutipan cerita berikut!
Bandung Bondowoso yang tamak menginginkan Roro Jonggrang sebagai permaisurinya. Roro Jonggrang yang tidak mau diperistri oleh Bandung Bondowoso pun mengajukan sebuah syarat. Dalam cerita di atas, Bandung Bondowoso merupakan tokoh …..
a. protagonis
b. antagonis
c. tambahan
d. figuran
7. Cerita "Roro Jonggrang" menceritakan asal usul terjadinya ….
a. Candi Prambanan
b. Candi Borobudur
c. Keraton Jogja
d. Keraton Ratu Boko
8. Tokoh protagonis cerita "Roro Jonggrang" adalah
a. Raja Prambanan
b. Bi Sumi
c. Roro Jonggrang
d. Kweiya
9. Perhatikan penggalan cerita berikut!
Berulang kali Sidhimantra menasihati anaknya. Namun, Manik Angkeran tidak mau mendengarkan nasihat ayahnya. Harta orang tuanya pun dihabiskan. Bahkan, dia berani berutang pada orang lain sehingga dikejar-kejar penagih hutang. Sidhimantra tidak tega. Berdasarkan petunjuk mimpi, Sidhimantra menemui Naga Besukih di Gunung Agung. Dari cerita tersebut, digambarkan Manik Angkeran bersifat ….
a. bertanggung jawab
b. suka menghambur-hamburkan harta
c. suka menolong
d. taat kepada orang tua
10. Berikut ini merupakan tokoh-tokoh dalam cerita "Terjadinya Selat Bali", kecuali …..
a. Manik Angkeran
b. Sidhimantra
c. Putri Tangguk
d. Naga Besukih
11. Sebuah mobil-mobilan besar yang didorong oleh seorang anak bergerak lambat. Namun, ketika anak tersebut meminta dua orang temannya untuk membantu mendorong, mobil-mobilan itu bergerak semakin cepat. Hal ini membuktikan ….
a. semakin besar gaya, kecepatan semakin bertambah
b. semakin besar gaya kecepatan semakin berkurang
c. semakin kecil gaya kecepatan semakin bertambah
d. gaya memperlambat kecepatan benda
12. Beni memberi umpan bola ke arah Udin, kemudian udin menendang bola tersebut ke arah Edo. Hal ini menunjukkan gaya dapat ….
a. mempengaruhi bentuk benda
b. merubah arah gerak benda
c. mengubah benda diam menjadi bergerak
d. mengubah benda bergerak
menjadi diam
13. Saat pelajaran Andri bermain bola Tiba-tiba bola melambung hamper mengenai kepala Pak Guru. Tetapi untunglah secepat kilat sang guru langsung menangkapnya. Dari cerita ini berarti guru tersebut melakukan gaya yang dapat....
a. memengaruhi bentuk benda
b. merubah arah gerak benda
c. mengubah benda diam menjadi bergerak
d. mengubah benda bergerak menjadi diam
14. Berikut ini contoh kegiatan yang mengubah benda diam menjadi bergerak adalah ….
a. memantul-mantulkan bola
b. membuat batu bata
c. mengerem sepeda
d. melemparkan bola
15. Sepeda yang kita ayun dengan kecepatan semakin besar akan membuat kecepatan sepeda juga semakin cepat ini membuktikan bahwa gaya dapat ….
a. merubah bentuk benda
b. membelokkan suatu benda
c. memperlambat suatu benda
d. mempercepat suatu benda
16. Tujuan manusia melakukan kegiatan ekonomi, yaitu untuk ….
a. mendapat pengakuan dari masyarakat
b. meningkatkan taraf hidup
c. memenuhi kebutuhan hidup
d. meningkatkan gengsi
17. Kegiatan industri sering ditemukan di daerah ….
a. pegunungan
b. perkotaan
c. pantai
d. dataran tinggi
18. Berikut ini yang bukan merupakan tujuan kegiatan produksi adalah ….
a. memenuhi kebutuhan manusia
b. menghasilkan barang/laba
c. mendapatkan laba
d. mengurangi kegunaan barang
19. Kota yang dikenal sebagai kota 1000 industri adalah ....
a. Jakarta
b. Semarang
c. Tangerang
d. Surabaya
20. Banyak orang dari daerah lain bahkan dari mancanegara dating ke Yogyakarta untuk belajar sehingga Yogyakarta mendapat julukan sebagai kota ….
a. pelajar
b. budaya
c. wisata
d. metropolitan
21. Unsur utama tari adalah
a. tata rias
b. gerak
c. iringan
d. busana
22. Berikut ini merupakan contoh tari kreasi baru, kecuali ….
a. Manuk Rawe
b. Garuda Wisnu
c. Gambyong
d. Belibis
23. Gerakan lebih menekankan pada gerakan-gerakan kaki merupakan ciri gerak tari dari ….
a. Sumatera
b. Jawa Tengah
c. Jawa Barat
d. Bali
24. Iringan tari Seudati berupa ….
a. musik rebana
b. musik gamelan
c. seruling
d. nyanyian
25. Perhatikan gambar berikut ini!
Tari pada gambar di atas berasal dari ....
a. Sumatera
b. Jawa
c. Papua
d. Bali
II. Isilah pertanyaan berikut ini dengan jawaban yang benar!
1. Indonesia memiliki banyak suku bangsa, sehingga membuat bangsa ini memiliki keunikan …. yang beragam.
2. Keunikan dari berbagai daerah seperti adanya candi-candi dan bangunan sejarah lainnya, hal itu dapat dijadikan sebagai ….
3. Cerita yang berhubungan dengan kepercayaan suatu benda atau peristiwa gaib disebut ….
4. Tokoh yang selalu muncul terus menerus dan mendominasi dalam sebuah cerita disebut ….
5. Bola yang menggelinding bisa dihentikan, hal itu membuktuukan bahwa gaya ….
6. Saat kita menendang bola, maka gaya dapat membuat benda yang …. menjadi …..
7. Pada hari minggu Faisal membeli bubur kacang hijau di pasar bersama teman-temannya. Pada kegiatan tersebut maka Faisal dalam kegiatan ekonomi disebut sebagai seorang ….
8 Pak Rudi kemarin telah memanen buah mangga. Buah mangganya di angkut oleh Pak Samsul ke pasar dan dijual ke toko buah Mekarjaya. Beberapa hari kemudian Bu Sari membeli mangga di toko buah Mekarjaya untuk dibuat rujak.
Dari cerita di atas, orang yang berperan sebagi produsen adalah ….
9. Gerakan mata pada saat menari biasanya ditemui pada tarian dari daerah ….
10. Tari kreasi baru disebut juga sebagai tari ….
III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!
1. Apakah sikap-sikap yang perlu dikembangkan dalam keragaman karakteristik antar teman yang ada di sekolah!
2. Bacalah cerita berikut ini!
Caadara
Panglima Wire adalah panglima perang dari Desa Kramuderu yang gagah berani. Panglima Wire mempunyai seorang putra bernama Caadara. Caadara kecil memiliki bakat dalam ilmu bela diri dan ketangkasan. Panglima Wire melatih Caadara dengan harapan Caadara dapat menggantikannya kelak.
Caadara tumbuh menjadi pemuda tangkas dalam ilmu bela diri dan berburu. Panglima Wire ingin menguji kemampuan anaknya. Dia merasa sudah saatnya Caadara menjadi panglima perang menggantikan Panglima Wire. Panglima Wire mengutus Caadara untuk pergi berburu selama beberapa hari. Dia meminta Caadara membawa binatang hasil buruannya sebagai tanda bahwa Caadara telah menguasai semua ilmu yang diajarkan oleh Panglima Wire. Caadara mematuhi perintah Panglima Wire. Dia segera berangkat ke hutan bersama beberapa temannya. Perjalanan mereka melewati hutan yang lebat dan bukit yang terjal. Setelah menempuh perjalanan berat, Caadara dan teman-temannya berhasil memperoleh binatang-binatang buruan. Mereka melanjutkan perjalanan pulang.
Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut!
a. Siapa tokoh utama cerita diatas?
b. Cerita diatas termasuk dalam cerita fiksi jenis?
c. Mengapa Panglima Wire melatih Candara ilmu bela diri?
4. Jelaskan pengertian dari istilah kegiatan ekonomi berikut ini :
a. Produksi
b. Produsen
c. Konsumsi
5. Sebutkan 5 nama tarian daerah yang ada di Indonesia beserta daerah asalnya!
I. Kunci Jawaban Pilihan Ganda
1. d. agama
2. b. ciri fisik
3. a. membeda-bedakan
4. a. kerukunan
5. b. mengajak Mirna bermain
6. b. antagonis
7. a. Candi Prambanan
8. c. Roro Jonggrang
9. b. suka menghambur-hamburkan harta
10. c. Putri Tangguk
11. a. semakin besar gaya, kecepatan semakin bertambah
12. b. merubah arah gerak benda
13. d. mengubah benda bergerak menjadi diam
14. c. mengerem sepeda
15. d. mempercepat suatu benda
16. c. memenuhi kebutuhan hidup
17. b. perkotaan
18. d. mengurangi kegunaan barang
19. c. Tangerang
20. a. pelajar
21. b. gerak
22. c. Gambyong
23. a. Sumatera
24. d. nyanyian
25. d. Bali
II. Kunci Jawaban Isian
1. Budaya
2. Tempat wisata
3. Mite
4. Tokoh utama
5. Gaya dapat membuat benda bergerak menjadi diam
6. Diam menjadi bergerak
7. Konsumen
8. Pak Rudi
9. Bali
10. Modern
III. Kunci Jawaban Uraian
1. Sikap-sikap yang perlu dikembangkan dalam keragaman karakteristik antar teman yang ada di sekolah antara lain sebagai berikut :
– Sikap toleransi
– Sikap saling menghargai
– Sikap saling menghormati
– Sikap saling tolong menolong
– Sikap saling peduli
2. Jawaban pertanyaan dari cerita berjudul “Caadara”
a. Caadara
b. Saga
c. Agar bisa menggantikannya kelak
3. Pengaruh gaya terhadap gerakan sebuah benda antara lain adalah :
– Gaya dapat membuat benda diam menjadi bergerak
– Gaya dapat membuat benda bergerak menjadi diam
– Gaya dapat membuat benda bergerak lebih cepat atau lebih lambat
– Gaya dapat membuat arah suatu benda menjadi berubah
4. Pengertian-pengertian dalam kegiatan ekonomi :
a. Produksi = Kegiatan yang menghasilkan barang atau jasa
b. Produsen = Orang atau pihak yang menghasilkan barang atau jasa
c. Konsumsi = Kegiatan memakai atau menghabiskan barang atau jasa
5. Contoh nama tarian daerah yang ada di Indonesia beserta daerah asalnya, antara lain sebagai berikut:
– Tari Gambyong dari Jawa Tengah
– Tari Srimpi dari Daerah Istimwa Yogyakarta
– Tari Jaipong dari Jawa Barat
– Tari Saman dari Aceh
– Tari Piring dari Sumatra Barat
– Tari Kecak dari Bali
– Tari Sekapur Sirih dari Jambi
– Tari Topeng dari DKI Jakarta
– Tari Gandrung dari Jawa Timur
Posting Komentar untuk "Soal Tematik Kelas 4 SD Tema 8 Subtema 2 Keunikan Daerah Tempat Tinggalku"